Danrem 133/NW Hadiri Rakor Percepatan Cetak Sawah Pohuwato
- account_circle S. Ishak, S.Pd.SD
- calendar_month Ming, 11 Jan 2026
- visibility 46
- comment 0 komentar

POHUWATO, Gorutnews.com – Danrem 133/Nani Wartabone Brigjen TNI Hardo Sihotang menghadiri Rapat Koordinasi Evaluasi Percepatan Cetak Sawah di Ruang Rapat Gunung Pani, Kantor Bupati Pohuwato, Desa Palopo, Jumat (9/1/2026).
Rakor tersebut digelar sebagai bagian upaya strategis TNI Angkatan Darat bersama pemerintah daerah dalam mendukung program Kementerian Pertanian guna memperkuat ketahanan pangan nasional dan mewujudkan swasembada pangan.
Danrem 133/NW menegaskan komitmen TNI AD mengawal program cetak sawah rakyat agar berjalan optimal melalui evaluasi menyeluruh terhadap kesiapan lahan, sistem irigasi, serta distribusi alat mesin pertanian.
Menurut Danrem, rapat evaluasi penting untuk menyamakan persepsi seluruh pemangku kepentingan sehingga target Luas Tambah Tanam dapat tercapai melalui sinergi TNI, pemerintah daerah, dan petani.
Danrem juga menginstruksikan jajaran Babinsa Kodim 1313/Pohuwato agar terus melakukan pendampingan intensif guna memastikan lahan yang telah dicetak segera ditanami dan menghasilkan panen maksimal.
Bupati Pohuwato Saiful Mbuinga mengapresiasi dukungan Korem 133/NW dan menilai kehadiran TNI menjadi motivasi bagi pemerintah daerah serta petani dalam mengoptimalkan lahan tidur menjadi lahan produktif.
- Penulis: S. Ishak, S.Pd.SD
- Editor: Redaksi



Saat ini belum ada komentar