Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » Prajurit Yonif 713/ST Bantu Damkar Padamkan Kebakaran Rumah Warga

Prajurit Yonif 713/ST Bantu Damkar Padamkan Kebakaran Rumah Warga

  • account_circle S. Ishak, S.Pd.SD
  • calendar_month Sel, 16 Des 2025
  • visibility 86
  • comment 0 komentar

Gorutnews.com – Prajurit Yonif 713/Satya Tama bersama Dinas Pemadam Kebakaran Kota Gorontalo sigap memadamkan kebakaran yang melanda rumah warga di Jalan Madura, Kelurahan Dulalowo, Kecamatan Kota Tengah, Kota Gorontalo, Selasa, 16 Desember 2025.

Kebakaran yang terjadi sekitar pukul 11.25 WITA tersebut menghanguskan beberapa unit rumah warga. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun kerugian materiil diperkirakan mencapai Rp2 miliar.

Prajurit Yonif 713/ST yang dipimpin Dankiban Yonif 713/ST Kapten Inf Megantara Prawira, S.T.Han., langsung turun ke lokasi untuk membantu proses pemadaman api sekaligus mengevakuasi warga di sekitar lokasi kejadian.

“Api cepat membesar sehingga kami segera bergerak membantu pemadaman dan memastikan warga berada dalam kondisi aman,” ujar Kapten Inf Megantara Prawira.

Proses pemadaman melibatkan tiga unit mobil Damkar Kota Gorontalo, satu unit Damkar Provinsi, satu unit water canon Polda Gorontalo, serta satu unit mobil tangki air PMI Kota Gorontalo, hingga api berhasil dipadamkan sekitar pukul 14.30 WITA.

Pasca kejadian, Satuan Inafis Polres Gorontalo Kota memasang garis polisi di lokasi kebakaran untuk kepentingan penyelidikan. Dugaan sementara, kebakaran dipicu korsleting listrik.

Kehadiran prajurit Yonif 713/ST bersama petugas pemadam kebakaran mencerminkan respons cepat dan kepedulian TNI dalam membantu masyarakat yang tertimpa musibah.

  • Penulis: S. Ishak, S.Pd.SD
  • Editor: Redaksi

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Truk Oleng Tabrak Rumah Warga di Desa Botumoputi Tibawa

    Truk Oleng Tabrak Rumah Warga di Desa Botumoputi Tibawa

    • calendar_month Sab, 23 Nov 2024
    • account_circle admin
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Gorutnews.com –  Sebuah kecelakaan tunggal melibatkan truk yang memiliki bak panjang dengan nomor polisi B 424 JVZ terjadi di Dusun Polia, Desa Botumoputi, Kecamatan Tibawa, Kabupaten Gorontalo, pada Jum’at (22/11) sekitar pukul 16.00 WITA. Truk berwarna hijau yang dikemudikan oleh seorang sopir bersama dua penumpang mengalami oleng saat melewati tikungan di perbatasan Desa Iloponu dan […]

  • Letnan Kolonel Inf Rayner D.R. Wajong menghadiri Apel Logistik dan Kesiapan Penyelenggara Pilkada Tahun 2024

    Dandim 1314/Gorut Hadiri Apel Logistik dan Kesiapan Pilkada 2024 di Halaman Kantor Bupati Gorut

    • calendar_month Sen, 18 Nov 2024
    • account_circle admin
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Gorutnews.com – Komandan Distrik Militer (Dandim) 1314/Gorontalo Utara, Letnan Kolonel Inf Rayner D.R. Wajong menghadiri Apel Logistik dan Kesiapan Penyelenggara Pilkada Tahun 2024. Kegiatan yang digelar di lapangan Kantor Bupati Gorontalo Utara, Desa Molingkapoto, Kecamatan Kwandang ini menunjukkan komitmen TNI dalam mengawal pelaksanaan pesta demokrasi. (18/11/2024) Kehadiran Dandim 1314/Gorut bersama jajaran pimpinan TNI lainnya, termasuk […]

  • Serda Jemsi Rende Turut Membantu Pembangunan Masjid di Monano

    Serda Jemsi Rende Turut Membantu Pembangunan Masjid di Monano

    • calendar_month Sen, 26 Mei 2025
    • account_circle admin
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Gorutnews.com — Babinsa Koramil 1314-01/Kwandang, Serda Jemsi Rende, turut serta membantu kegiatan gotong royong pembangunan Masjid Al-Hidayah 1 yang berlokasi di Dusun Kenari, Desa Monano, Kecamatan Monano, Kabupaten Gorontalo Utara, Senin (26/5). Bersama warga setempat, Serda Jemsi terlibat langsung dalam proses pembangunan, mulai dari pengangkutan material hingga pengecoran tiang Masjid. Kehadirannya menunjukkan dukungan nyata TNI […]

  • Babinsa Praka Melki Djaha Bajak Lahan Koramil 1314-03/Sumalata untuk Ketahanan Pangan

    Babinsa Praka Melki Djaha Bajak Lahan Koramil 1314-03/Sumalata untuk Ketahanan Pangan

    • calendar_month Rab, 20 Nov 2024
    • account_circle admin
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Gorutnews.com – Dalam upaya mendukung ketahanan pangan nasional, Babinsa Koramil 1314-03/Sumalata, Praka Melki Djaha, melaksanakan pembajakan lahan di Desa Tolite Jaya, Kecamatan Tolinggula, Kabupaten Gorontalo Utara, pada Rabu (20/11/2024). Kegiatan ini merupakan bagian dari program pemanfaatan lahan milik Koramil 1314-03/Sumalata di bawah komando Letda Inf Joni Bernat Siby. Lahan berukuran 25×25 meter tersebut akan dimanfaatkan […]

  • Olan Lamaji Luawo Hadiri Prosesi Adat Molo’opu Bupati Gorut

    Olan Lamaji Luawo Hadiri Prosesi Adat Molo’opu Bupati Gorut

    • calendar_month Sel, 1 Jul 2025
    • account_circle admin
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Gorutnews.com – Prosesi adat Molo’opu dalam rangka penjemputan Bupati Gorontalo Utara, H. Thoriq Modanggu, S.Ag, M.Pdi, berlangsung khidmat dan meriah pada Selasa pagi, 1 Juli 2025, di rumah jabatan bupati, Desa Molingkapoto, Kecamatan Kwandang. Kegiatan yang dimulai pukul 10.05 Wita itu dihadiri oleh kurang lebih 100 tamu undangan, termasuk unsur Forkopimda, pimpinan OPD, camat dan […]

  • Satu Bulan Jembatan Molalahu Ambruk, Kades Haris Habi Gandeng Brimob Percepat Perbaikan

    Satu Bulan Jembatan Molalahu Ambruk, Kades Haris Habi Gandeng Brimob Percepat Perbaikan

    • calendar_month Kam, 15 Jan 2026
    • account_circle S. Ishak, S.Pd.SD
    • visibility 9
    • 0Komentar

    PULUBALA, Gorutnews.com – Pemerintah Desa Molalahu, Kecamatan Pulubala, mengambil langkah inisiatif cepat dengan menggandeng Satuan Brimob Polda Gorontalo untuk memperbaiki jembatan desa yang ambruk sejak 29 Desember 2025 lalu. Langkah ini diambil demi menyelamatkan akses satu-satunya bagi ratusan jiwa di wilayah tersebut. Kepala Desa Molalahu, Haris Habi, mengungkapkan bahwa perbaikan secara gotong royong ini telah […]

expand_less